Senin, 25 Agustus 2014

Obyek Wisata Pulau Pramuka

Sebagai pusat pemerintahan Kepulauan Seribu, Pulau Pramuka memiliki bermacam fasilitas yang lebih lengkap dibandingkan pulau-pulau di sekitarnya. Beradah di bagian tengah gugusan Kepulauan seribu.  Pulau ini menjadi salah satu tujuan wisata favorit di Kepulauan Seribu Kondisi pulau dan laut yang masih sangat terjaga serta pemandangan laut yang indah niscaya menawarkan pengalaman tidak mudah terlupakan bagi wisatawan yang berkunjung ke sana.

Obyek Wisata Pulau Pramuka dengan keindahan alam dan keragaman hayati menambakan membuat tempat wisata semakin menarik untuk di kunjungi dengan tambahan keramahan penduduknya memberi kesan aman dan nyaman bagi  wisatawan.  Letaknya yang strategis membuat pulau ini menjadi lokasi homestay ideal untuk mengunjungi pulau-pulau lain di Kepulauan Seribu.

Anda bisa sampai di pulai ini dari Pelabuhan Muara angke atau Marina di Ancol.  Dari Muara Angke, Anda bisa menumpang kapal penumpang berukuran sedang yang hanya ada dua kali dalam sehari, pada pukul 7 pagi dan pukul 1 siang. Tarifnya sekitar 30 ribu rupiah sekali jalan. Pastikan anda datang  30 menit menjelang berangkat. Pada akhir pekan atau liburan, Anda harus berebut tempat dengan penumpang lain.

Pulau Pramuka yang memiliki pesona alam tersembunyi yang masih dalam kawasan Taman Nasional Kepulauan Seribu yaitu Pulau Pramuka. Pulau ini menjadi salah satu pulau di Kepulauan Seribu yang cukup berkembang dalam hal pariwisata.  Tercatat sejak tahun 1996 beberapa fasilitas wisata yang ada di Pulau Pramuka sudah mulai lengkap seperti hotel atau penginapan, kapal laut sebagai transportasi utama, fasilitas hiburan seperti snorkling ataupun scuba diving, rumah-rumah makan di pinggir pantai, rumah sakit, tempat ibadah, dan masih banyak lagi.

Pemandangan bawah laut di Pulau Pramuka juga tak kalah indah dengan pulau lain di Kepulauan Seribu seperti Pulau Tidung maupun Pulau Pari. Jika anda ingin menikmati pemandangan bawah lautnya, anda bisa menyelam di laut Pulau Pramuka yang jernih dan berarus tenang ini. Ada beberapa spot menyelam dan snorkling yang bisa anda coba, seperti di spot APL yang memiliki pemandangan terumbu karang dan juga bermacam spesies ikan laut, dijamin akan memuaskan anda selama menyelam. Anda juga bisa menyewa perahu untuk berkeliling pulau ini.

Jika anda tidak bisa menyelam ataupun berenang di laut, anda masih bisa menikmati keindahan Pulau Pramuka dengan menyusuri sepanjang pantai sembari menikmati pemandangan di sekeliling. Pemandangan air laut yang biru, pasir putih yang terbentang luas, ditambah semilirnya angin yang bertiup di sepanjang pantai Pulau Pramuka ini dijamin akan menyejukkan suasana hati anda. Bagi anda yang hobi mancing, anda bisa menyalurkan hobi anda itu di pulau ini. Spot mancing berada di depan pulau atau di dermaga Pulau Pramuka. Atau mungkin jika mau, anda bisa menyewa perahu nelayan untuk menuju laut yang lebih dalam lagi yang tentunya dihuni oleh ikan-ikan yang lebih besar daripada di pinggir laut.

Yang menarik dari Pulau Pramuka ini adalah di sini terdapat tempat penangkaran Penyu Sisik (Eretmochelys imbricata). Penyu Sisik di Pulau Pramuka memang sengaja dirawat dan dikembangbiakkan untuk menjaga populasinya agar tidak punah. Terutama telur-telur penyu ini yang biasanya menjadi sasaran pemburu liar. Jika anda ingin melihat penangkaran Penyu Sisik, melihat bagaimana cara mereka mengembangbiakkan Penyu Sisik.

Di kapal ini, Anda tidak akan menemukan satu kursi pun selain kursi nakoda kapal di bagian depan. Anda harus lesehan. Waktu tempuh ke Pulau Pramuka sekitar 2,5 sampai 3 jam, tergantung kondisi kapal dan gelombang di Laut jawa.

Sekian Dari saya by Dais Pulau Pramuka.







Tidak ada komentar: